Selasa, 30 April 2019

4 Percakapan Bahasa Arab Sehari-hari dan Artinya

05.21
Pada artikel kali ini kami akan membawakan bahasan tentang percakapan bahasa arab sehari-hari dan artinya, percakapan bahasa arab ini kami harapkan bisa menambah kemampuan anda dalam berbahasa arab.
Percakapan Bahasa Arab Sehari-hari dan Artinya

Percakapan Bahasa Arab Sehari-hari Tentang Cita-cita

Apa cita-citamu di masa depan?

مَا أَمَلُكِ فِيْ الْمُسْتَقْبَلِ؟
Saya akan jadi guru, kamu?

أُرِيْدُ أَنْ أَكُوْنَ مُدَرِّسَةً، أَنْتِ؟
Saya akan jadi dokter. Apa yang akan kamu ajarkan?

أُرِيْدُ أَنْ أَكُوْنَ طِبِيْبَةً. مَاذَا سَتُدَرِّسِيْنَ؟
Saya akan mengajarkan ilmu-ilmu islam. Kenapa kamu mau jadi dokter?

سَأُدَرِّسُ الْعُلُوْمَ الْإِسْلَامِيَّةَ. لِمَاذَا تُرِيْدِيْنَ أَنْ تَكُوْنِيْ طَبِيْبَةً؟
Karena saya ingin membantu orang lain
Kenapa kamu ingin menjadi guru?

لِأَنَّنِيْ  أُرِيْدُ أَنْ أُسَاعِدَ . لِمَاذَا تُرِيْدِيْنَ أَنْ تَكُوْنِيْ مُدَرِّسَةً؟
karena mengajar itu adalah amal shalih

لِأَنَّ التَّعْلِيْمَ عَمَلٌ صَالِحٌ
Tidak kamu tau kalau guru tidak menghasilkan banyak uang?

أَ لَمْ تَعْلَمِيْ أَنَّ الْمُدَرِّسَةَ لَا تَحْصُلُ عَلَى مَبْلَغٍ كَبِيْرٍ مِنَ النُّقُوْدِ؟
Tidak masalah. Karena uang bukan segala-galanya dalam hidup
لَا بَأْسَ. لِأَنَّ النُّقُوْدَ لَيْسَتْ كُلَّ شَيْئٍ فِيْ الْحَيَاةِ


Percakapan Bahasa Arab Sehari-hari Tentang Makan


Kamu sudah makan?

هَلْ أَكَلْتِ ؟
Belum. Saya belum makan

لَمَّا، أَنَا لَمْ آكُلْ
Kalo gitu ayo kita pergi ke dapur sama-sama!

إِذَنْ هَيَّا نَذْهَبُ إِلَى الْمَطْعَمِ مَعًا
Ayo! Ngomong-ngomong kamu tau sekarang lauknya apa?
هَيَّا، عَلَى فِكْرَةِ هَلْ تَعِرِفِيْنَ مَا الإِدَامُ الآنَ؟

Saya nggak tau .Tapi yang penting lauknya  enak

أَنَا لَا أَعْرِفُ، لَكِنَّ الْمُهِمَّ الْإِدَامُ لَذِيْذٌ
Baiklah. Habis makan saya mau pergi ke kantin

طَيِّبْ. بَعْدَ الْأَكْلِ سَأَذْهَبُ إِلَى الْمَقْصَفِ
Mau kenapa?
لِأَيِّ شَيْئٍ؟
Saya mau beli  sirup
سَأَشْتَرِيْ عَصِيْرًا
Bolehkah saya menemanimu?
هَلْ سَمَحْتِ لَوْ أُرَافِكِ؟
Dengan senang hati
بِكُلِّ سُرُوْرٍ



Percakapan Bahasa Arab Sehari-hari Tentang Sakit

Kamu kelihatan pucat, apakah kamu sakit?
ظَهَرَ فِيْكِ شَاحِبُ اللَّوْنِ، هَلْ أَنْتِ مَرِيْضَةٌ؟
Ya, saya merasa pusing dan sakit kepala
نَعَمْ أَشْعُرُ بِشَيْئٍ مِنَ الدَّوْخَةِ وَ الصُّدَاعِ

Mungkin kamu masuk angin

رُبَّمَا أَنْتِ مُصَابَةٌ بِالْبَرَدِ
Mungkin, tapi apa yang harus saya lakukan?

يُمْكِنُ ، وَلَكِنْ مَاذَا سَوْفَ أَعْمَلُ؟
Minumlah tablet aspirin ini

اِشْرَبِيْ حُبُوْبًا مِنْ هَذَا الْأَسْبِرِيْنْ
Semoga Allah membalasmu dengan  kebaikan

جَزَاكِ الله خَيْرًا
Dan kepadamu juga

وَ إِيَّاكِ


Percakapan Bahasa Arab Sehari-hari Tentang Uang

Uangku hilang, padahal kebutuhanku masih banyak
فَقَدْتُ  فُلُوْسِيْ وَ أَنَا فِيْ حَاجَةٍ كَثِيْرَةٍ
Beneran?kok bisa? Kapan dan dimana?
حَقًّا؟ كَيْفَ يَكُوْنُ ذَالِكَ؟ أَيْنَ وَ مَتَى؟
Tepatnya saya lupa, tapi kayaknya di kelas waktu saya tidur tadi malam

نَسِيْتُ بِالضَّبْطِ، أَظُنُّ حِيْنَمَا نِمْتُ الْبَارِحَةَ فِيْ الْفَصْلِ
Berapa yang hilang?
كَمْ يَضِيْعُ مِنْكِ فُلُوْسٌ؟
Lima puluh ribu

خَمْسُوْنَ أَلْفَ رُوْبِيَّةٍ
Sudah lapor kebagian keamanan?

هَلْ شَكَوْتِ إِلَى قِسْمِ الْأَمْنِ؟
Saya sudah lapor

شَكَوْتُ
Semoga segera ketemu
عَسَى أَنْ تَجِدَ بِسُرْعَةٍ
Aamiin
آمِيْن

Di antara manfaat mempelajari percakapan bahasa arab bagi anda yang sedang belajar bahasa arab adalah bahwa anda bisa mengetahui penggunaan suatu kosakata atau mufradat yang sudah anda hafal, karena mufradat tersebut tidak cukup hanya dihafal saja namun juga sebagai tujuan utama dari menghafalnya adalah untuk dipakai dalam percakapan sehari-hari, dan pemakain mufradat itu harus sesuai dalam konteks apa yang cocok untuk digunakan, nah dalam mempelajari percakapan bahasa arab anda bisa tahu bahwa suatu kosakata bahasa arab digunakan dalam konteks apa.

Baca Juga : BAHASA ARAB Sehari-hari: Ucapan Maaf Dalam BAHASA ARAB & Terjemahannya

Demikian yang bisa kami bawakan untuk anda semua tentang bahasan kali ini dengan tema percakapan bahasa arab sehari-hari dan artinya, semoga bermanfaat.