Rabu, 14 Juni 2023

30 Kosakata Bahasa Arab Sehari-hari Untuk Anak Usia Dini

17.44

Pada kesempatan kali ini, kembali kami akan mengetengahkan kepada para pembaca sekalian tentang kosakata bahasa arab, kali ini kosakata bahasa arab yang akan kita bahasa adalah tentang kosakata bahasa arab untuk anak usia dini atau PAUD, jadi silahkan dihafalkan kosakata bahasa arab untuk anak usia dini di bawah ini.


Mata : ‘ainun عَيْنٌ :

Hidung : anfun أَنْفٌ :

Telinga : udzunun أُذُنٌ :

Gigi : sinnun سِنٌّ :

Kepala : ro’sun رَأْسٌ :

Rambut : sya’run شَعْرٌ :

Tangan : yadun يَدٌ :

Perut : bathnun بَطْنٌ :

Kaki : rijlun رِجْلٌ :

Rumah : baitun بَيْتٌ :

Pintu : baabun بَابٌ :

Jendela : naafidzatun نَافِذَةٌ :

Kursi : kursiyyun كُرْسِيٌّ :

Meja : maktabun مَكْتَبٌ :

Lemari : khizaanatun خِزَانَةٌ :

Ayah : abun أَبٌ :

Ibu : ummun أُمٌّ :

Saudara laki-laki : akhun أَخٌ :

Saudara perempuan : ukhtun أُخْتٌ :

Sekolah : madrosatun مَدْرَسَةٌ :

Kelas : fashlun فَصْلٌ :

Papan tulis : sabburotun سَبُّوْرَةٌ :

Tas : haqiibatun حَقِيْبَةٌ :

Pulpen : qolamun قَلَمٌ :

Buku tulis : daftarun دَفْتَرٌ :

Singa : asadun أَسَدٌ :

Babi : khinziirun خِنْزِيْرٌ :

Anjing : kalbun كَلْبٌ :

Monyet : qirdun قِرْدٌ :

Gajah : fiilun فِيْلٌ :


Untuk menyempurnakan pembahasan tentang pengajaran bahasa anak usia dini, kami ingin mengetengahkan kepada para pembaca sekalian tentang tips melakukan pengajaran bagi anak usia dini terutama mengajarkan bahasa baru kepada anak usia dini.

Tips pertama.

Gunakan metode pengajaran bahasa dengan bermain, Anda bisa menggunakan permainan yang sederhana, seperti : permainan kata, memori game, atau bahkan tebak-tebakan, yg bisa membantu mereka untuk memahami & mengingat terkait kosakata baru dgn cara yg menyenangkan.

Tips kedua.

Bawalah mereka kepada pengalaman baru secara langsung, bila memungkinkan, silahkan bawa anak-anak usia dini itu ke tempat-tempat yg berhubungan dgn bahasa yg sedang diajarkan.

Contohnya, bila Anda mengajarkan bahasa baru, taruhlah bahasa Prancis, bawalah mereka ke rumah makan Prancis guna mengenal lebih dekat akan budaya & kosakata yang terkait.

Tips ketiga.

Jadikan pembelajarannya condong menjadi interaktif.

Melibatkan anak-anak usia dini dalam pembelajaran bahasa dgn cara yg interaktif bakal membuat mereka akan lebih tertarik & terlibat.

Bermain acting atau peran, memakai flashcard, ataupun meminta mereka utk membuat cerita yang singkat dgn kosakata yg telah dipelajari merupakan beberapa cara yg sepertinya cukup efektif.

Sekian sahabat semua pembahasan kita kali ini, semoga ada manfaatnya.